Social Icons

Pages

Rabu, 12 Agustus 2015

RANGKUMAN PERANG DINGIN



PENYEBAB PERANG DINGIN

Penyebab perang dingin : perbedaan paham antara Uni Soviet dan Amerika Serikat dan keinginan mereka untuk berkuasa

Meluasnya pengaruh Uni Soviet setelah PD II mencemaskan Negara-negara Eropa Barat sehingga timbul rasa saling curiga antara Uni Soviet dan Amerika Serikat yang mengakibatkan ramainya kegiatan spionase (kegiatan memata-matai antara keduanya) dan system aliansi politik (politik mencari kawan) di dunia.


DAMPAK PERANG DINGIN

   a.  Bidang politik
·         Berkembangya paham demokrasi dan kapitalisme
·         Munculnya satelit Uni Soviet

   b. Bidang ekonomi
·         Banyaknya bantuan ekonomi yang di berikan kepada Negara-negara yang berkembang

   c. Bidang militer
·         Terbentuknya NATO (1949) → Blok Barat
·         Terbentuknya Pakta Warsawa (1955) → Blok Timur



PERLOMBAAN SENJATA NUKLIR DAN BAHAYANYA

PBB membentuk “Atomic Energy Commission” untuk mencari cara mengembangkan penggunaan tenaga atom dengan maksud damai dan mencegah penggunaan perang.

Upaya mencegah perang nuklir:
  •      Dilakukan perjanjian non-prediksi nuklir (1968)
  •     Pembatasan senjata senjata strategis (1972)
  •      Dilakukan perjanjian pengurangan senjata-senjata strategis (1982)


PERLOMBAAN LUAR ANGKASA

Uni Soviet mengeluarkaan pesawat sputnik I tanpa awak kapal (1957) dan sputnik II dengan seekor anjing. Amerika Serikat meluncurkan explorer I (1958) dan explorer II, discoverer dan vanguard.


PERLUASAN PERSNG DINGIN KE LUAR EROPA

      1. Perang Korea

Uni Soviet menyerbu Korea dari utara untuk memusnahkan sisa sisa kekuatan tentara Jepang. Pada bulan September 1945, Amerika Serikat mendaratkan pasukannya di Korea Selatan pada 25 juni 1950. Perang ini berlangsung selama 3 tahun.


      2. Revolisi Kuba

Dengan gagalnya Kuba menjalin hubungan dengan Amerika Serikat, Castro mengarahkan hubungan dengan Uni Soviet. Hal itu membuat presiden Amerika Serikat saat itu, Eisenhower marah. Dalam sidang PBB, Castro menuduh Amerika Serikat merencanakan invasi militer ke Kuba. Kennedy, pengganti Eisenhower mengisyaratkan penyerangan ke Teluk Babi pada tanggal 17 april 1963, namun gagal. Prestise Amerika Serikat jatuh dan Castro terbukti benar dengan tuduhannya bahwa Amerika Serikat melakukan campur tangan di Amerika Latin untuk menggulingkan dirinya.


      3. Perang Vietnam

Melalui Perundingan Janewa padaa tahun 1954, Vietnam Utara yang dibantu Uni Soviet dan RRC besaing melawan Vietnam Selatan yang dibantu Amerika Serikat dan Perancis. Pada oktober 1955 Ngo Pinh Diem memproklamasikan kemerdekaan Vietnam Selatan. Pada 1973 terjadi Perjanjian Paris antara kedua blok. Pada tanggal 30 april 1975, Vietnam Selatan menyerah dan berakhirlah perang Vietnam yang dimulai sejak 1953.


Bagan perbandingan antara Amerika Serikat dan Uni Soviet

AMERIKA SERIKAT
UNI SOVIET
·         Ideology liberal-kapitalis
·         Ideology komunis-sosialis
·         Badan Intelegensi CIA
·         Badan Intelegensi KGB
·         Membentuk NATO, Pakta Anzus, SEATO, METO
·         Membentuk COMINFORM, Pakta Warsawa
·         Memberi bantuan ke Eropa bagian barat
·         Member bantuan ke Eropa bagian timur
·         Menguasai Jerman Barat
·         Menguasai Jerman Timur
·         Membela Jerman Barat, Korea Selatan, Vietnam Selatan
·         Membela Korea Utara, RRC, Jerman Timur, Laos, Kamboja, Vietnm Utara


1 komentar:

 

Sample text

Sample Text